ACEH - Akses utama menuju Kampung Umang yang sempat terisolir akibat bencana kini kembali terbuka. Melalui sinergi yang kuat, Polri melalui jajaran Polres Aceh Tengah, Polsek Linge, didukung Personel BKO Brimob Polda Aceh bersama Koramil 05 Linge dan masyarakat setempat bahu-membahu membangun jembatan darurat.
Pembangunan menggunakan material kayu pinus dan tali seling ini merupakan langkah cepat untuk memulihkan konektivitas dan menunjang mobilitas ekonomi warga pascabencana.
Kehadiran personel di lapangan menjadi bukti nyata bahwa negara hadir untuk memberikan rasa aman dan solusi bagi setiap kesulitan yang dihadapi masyarakat.
Saat ini jembatan sudah dapat dimanfaatkan dan dilalui oleh kendaraan roda dua. Semoga sinergi TNI Polri dan masyarakat ini terus terjaga demi percepatan pemulihan wilayah pascabencana.
Bagaimana pendapat Anda melihat kekompakan para personel di lapangan ini? Sampaikan di kolom komentar.
